
Sharing Asik dan Inspiratif di Farmers Camp 2019
Farmers Camp 2019 menjadi ajang luar biasa untuk belajar, berbagi, dan berkolaborasi. Bersama Prof. Made Utama, Sunarta Wayan dari Dinas Pertanian Provinsi Bali, dan Gede Subudi, Kabid Pertanian Kabupaten Buleleng, kami membahas berbagai tantangan dan solusi di dunia pertanian modern.
Integrated Farming: Solusi Masa Depan
Diskusi mengenai Integrated Farming menjadi inti kegiatan, di mana seluruh peserta mendapat wawasan mendalam tentang penerapan sistem pertanian terpadu. Tak hanya berbicara teori, eksekusi langsung dilakukan bersama Petani Muda Keren, menunjukkan bahwa langkah kecil pun dapat membawa perubahan besar.3 Hari yang Penuh Pembelajaran
Selama tiga hari penuh, Farmers Camp menghadirkan berbagai kegiatan yang menggugah semangat:- Diskusi Hilirisasi bersama ITDC dan solusi pembiayaan dari BPD Bali, yang memberikan jalan keluar untuk pengembangan usaha pertanian peserta.
- Kunjungan Edukasi ke Agrowisata seperti Soewan Garden, BBB Farm, dan Wiwanda Agro, menginspirasi peserta untuk segera meng-upgrade kebun mereka menjadi lebih produktif dan berdaya saing.
- Praktik dan Motivasi dengan semangat:
- "Impossible we do, Miracle we try."
- "Kalau Mau, Pasti Bisa."
Bersama Kita Taklukkan Dunia
Farmers Camp bukan hanya tentang belajar, tetapi juga tentang membangun hubungan dan menciptakan peluang. Dengan semangat Petani Muda Keren, kami yakin bahwa masa depan pertanian Bali ada di tangan generasi muda yang siap menjadi agen perubahan.Kalem Tapi Pasti, Bersama Kita Bisa! 🙏❤️
admin
All Categories
Recent Posts
Petani Maju, Petani Bersatu
Bersama membangun Pertanian Indonesia Yang Sehat, Subur dan Smart.
0811 396 2727
Call / WA